Bicara Soal Pupuk untuk Petani, Prabowo Subianto Sebut Sekarang Terlalu Banyak Perantara-perantara

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 21 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di acara 'Mata Najwa On Stage: 3 Bacapres Bicara Gagasan' di Graha Sabha Pramana UGM. (Facbook.com/@Prabowo Subianto )

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di acara 'Mata Najwa On Stage: 3 Bacapres Bicara Gagasan' di Graha Sabha Pramana UGM. (Facbook.com/@Prabowo Subianto )

ON24JAM.COM – Calon presiden (capres) yang sekaligus Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto membeberkan 17 program prioritas yang terangkum dalam ‘Strategi Transformasi Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045’.

Salah satu program tersebut berfokus untuk menjamin ketersediaan pupuk, benih, dan pestisida langsung ke petani.

“Kita harus menjamin ketersediaan pupuk, benih dan pestisida langsung ke petani. Sekarang, terlalu banyak perantara-perantara.”

Sekarang kita harus jamin, pupuk harus sampai ke petani,” ungkap Prabowo Subianto.

Prabowo Subianto berbicara di hadapan civitas akademika dan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam acara ‘Mata Najwa on Stage: 3 Bacapres Bicara Gagasan’, Yogyakarta, Selasa, 19 September 2023.

Baca artikel lainnya di sini: Capres Prabowo Subianto Tanggapi Isu Dirinya akan Kembalikan Polri di Bawah Kementerian Pertahanan

Di dalam 17 program prioritas yang telah ia rumuskan bersama sejumlah pakar dan profesor di berbagai bidang mengenai persoalan ekonomi.

Prabowo Subianto turut menyinggung perihal pangan, kemiskinan, dan korupsi yang masih menjadi persoalan klasik di Indonesia.

Membahas perihal pangan, menurut Prabowo Subianto, Indonesia harus mencapai swasembada pangan.

Harapannya, Indonesia akan tumbuh menjadi lumbung pangan dunia, seperti yang telah dicita-citakan bersama.

“Saya yakin ini bisa. Kalau dilaksanakan dengan benar, kita bisa jadi lumbung pangan dunia. Itu cita-cita,” ungkap Prabowo Subianto.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Prabowo Subianto melanjutkan, Indonesia juga harus berani untuk memberantas kemiskinan serta korupsi.

“Kedua, kita harus berani memberantas kemiskinan. Kita harus berani dan kita mampu hilangkan kemiskinan di bumi Indonesia,” ungkap Prabowo Subianto.

“Berantas korupsi dan itu penyakit yang akan menghambat kita. Kita harus tingkatkan pelayanan kesehatan,” pungkas Prabowo Subianto.***

Berita Terkait

Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia
Mensesneg Prasetyo Hadi Buka Suara Soal Rencana Perombakan Kabinet di Internal Kabinet Merah Putih
Soal Kbar Sri Sultan Menjadi Mediator Pertemuan Megawati dengan Jokowi, Budi Arie Setiadi Beri Tanggapan
Pesan Megawati Soekarnoputri ke Ahmad Muzani, Salah Satunya Ucapan Terima Kasih kepada Prabowo
Ketua KPK Tanggapi Soal Kabar Belum Ditahannya Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Karena Alasan Politik
Ditunggu Hari Senin Pagi, Begini Respons KPK Jika Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Tak Hadiri Pemeriksaan
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Tak Bisa Hadiri Pemeriksaan KPK karena Ada Kegiatan yang Tak Bisa Ditnggalkan
Minta Polda Tangkap Amri Koto dan Bubarkan LSM AJPLH, KUD Delima Sakti Gugat Balik LSM AJPLH

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 14:52 WIB

Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia

Kamis, 6 Februari 2025 - 17:51 WIB

Mensesneg Prasetyo Hadi Buka Suara Soal Rencana Perombakan Kabinet di Internal Kabinet Merah Putih

Sabtu, 18 Januari 2025 - 15:37 WIB

Soal Kbar Sri Sultan Menjadi Mediator Pertemuan Megawati dengan Jokowi, Budi Arie Setiadi Beri Tanggapan

Kamis, 16 Januari 2025 - 07:18 WIB

Pesan Megawati Soekarnoputri ke Ahmad Muzani, Salah Satunya Ucapan Terima Kasih kepada Prabowo

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:02 WIB

Ketua KPK Tanggapi Soal Kabar Belum Ditahannya Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Karena Alasan Politik

Berita Terbaru